Cegah Penyebaran Omicron, Puluhan Petugas Rutan Kelas IIA Batam Lakukan Test Antigen

IDNPRO.CO, Batam-Semakin merebaknya penyebaran virus Covid-19 dengan varian baru yakni Omicron, Jajaran Rutan Kelas IIA Batam melaksanakan langkah langkah pencegahan.

Langkah tersebut diambil sebagai antisipasi penyebaran virus Covid-19 di lingkungan Rutan Batam agar selalu dalam situasi aman dan kondusif.

Kepala Rutan Kelas IIA Batam, Yan Patmos telah melakukan koordinasi dengan pihak Rumah Sakit Bhayangkara Batam Polda Kepri untuk melaksanakan test antigan kepada seluruh pegawai Rutan Batam, Rabu (23/02/2022)

“Kita bersama sama mendukung program pemerintah dan kita juga telah bekerja sama dengan rumah sakit bhayangkara, dan semoga jalinan silahtuhrahmi ini terus terjalin” harap Yan.

Karutan Batam juga menjelaskan bahwa program screening ini menargetkan kepada 95 pegawai Rutan dengan pengambilan sampel dilakukan di Ruang Aula Rutan Batam

“Kita lakukan pengecekan test antigen kepada semua pegawai, sebagai upaya untuk mencegah penyebaran Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan apabila hasil pemeriksaan tersebut hasil nya positif, maka pegawai tersebut dianjurkan untuk menjalani isolasi mandiri”.imbuh Yan

Menurut Yan, Rutan Batam telah dilaksanakan berbagai macam langkah langkah preventif guna mencegah penyebaran Covid -19, seperti pemasangan stiker pedulilindungi, mengecek suhu tubuh, pelaksanaan apel pegawai secara virtual, rutin melakukan disekfektan ke seluruh lingkungan kantor. (*/hel)

Exit mobile version
https://idnpro.co/