Hj. Emi Rustam: Bentuk Kepengurusam IWMR Hingga Kecamatan, Jalankan Program Sesuai AD/ART

Hj. Emi Rustam: Bentuk Kepengurusam IWMR Hingga Kecamatan, Jalankan Program Sesuai AD/ART

*Usai Dilantik, Sri Nofrita Resmi Ketua IWMR Kota Pekanbaru 2022-2027

IDNPRO.CO, Pekanbaru– Sri Nofrita, S.H, resmi menakhodai Ikatan Wanita Minang Riau (IWMR) Kota Pekanbaru, Provinsi Riau Periode 2022-2027.

Wanita berjilbab asal Payakumbuh, Sumatera Barat yang terpilih sebagai Ketua IWMR Kota Pekanbaru ini dilantik bersama lebih dari 100 orang pengurus IWMR Kota Pekanbaru lainnya.

Hj. Sumiati Rustam, S. Psi, sebagai Ketua Umum IWMR Provinsi Riau didaulat melantik dan mengukuhkan pengurus IWMR Kota Pekanbaru, di Ballroom Hotel Grand Centeral, Pekanbaru, Riau, Sabtu (16/7/2022).

Istimewanya pelantikan pengurus organisasi wanita Minangkabau di Kota Bertuah ini dihadiri langsung oleh Ketua Umum Ikatan Keluarga Minang Riau (IKMR) Provinsi Riau, Basrizal Koto kerap disapa Basko bersama pejabat teras IKMR Riau.

Selain itu, pelantikan pengurus IWMR Kota Pekanbaru juga dihadiri Ketua Umum KBSP Provinsi Riau, Sondia Warman, SH, MH bersama pengurus.

Tak ketinggalan juga tampak membaur dalam para tamu hadirin Ketua IWAPI Kota Pekanbaru, Penasehat KBSP AM Riau, Emrizal Bahar, Ketua KBSP AM Kota Pekanbaru  Akhirman dan para Ketua Luhak dan Nagari asal Ranah Minang yang ada di Kota Pekanbaru ini.

” Alhamdulillah  Pelantikan pengurus IWMR Kota Pekanbaru periode 2022-2027 berlajan lancar dan sukses serta dihadiri langsung oleh Ketua Umum IKMR Provinsi Riau Bapak Basrizal Koto,”  ucap Sri Nofrita, SH didampingi Ketua Panpel Pelantikan Pengurus IWMR Kota Pekanbaru, Hj. Desi Susanti, S.Sos, Sabtu (16/7/2022) sore.

Menurutnya, IWMR Kota Pekanbaru ini hadir untuk memberi kontribusi dan andil positif bagi kota Pekanbaru khususnya, Provinsi Riau pada umumnya.

” Sesuai dengan tema pelantikan melalui IWMR Kota Pekanbaru, kita tingkatkan peran wanita disegala bidang menuju kota yang Madani”, ujarnya.

Dalam sambutannya, Sri Nofrita mengatakan bersyukur kepada Allah SWT, atas kepercayaan yang diberikan memegang/memimpin organisasi ini.

” Insya Allah saya dan rekan-rekan pengurus IWMR Kota Pekanbaru akan bertekad untuk melaksanakan amanah ini dengan sepenuh hati,” ucapnya.

Menurutnya, tidak akan ada kesuksesan dalam sebuah organisasi tanpa dukungan dari semua pihak.

” Harapan saya kiranya dalam menjalankan roda organisasi ini saya berharap sangat dapat arahan dan kerjasama serta masukan dari semua pihak terkait.

” Terutama kepada Ketua IKMR Provinsi Riau, Bapak H. Basrizal Koto dan Ketua Umum IWMR Riau Ibu Hj. Emi Rustam, kedepan mohon sangat kiranya binaanya, tanpa binaan dan arahannya mustahil sebuah organisasi bisa berhasil,” kata wanita yang juga Bendahara Umum KBSP AM Provinsi Riau.

Sri Nofrita menyampaikan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu untuk terlaksananya acara pengukuhan dan pelantikan pengurus IWMR Kota Pekanbaru ini.

” Saya ucapkan terima kasih yang tidak terhingga, semoga kerja kerasnya dalam mewujudkan terselenggaranya acara ini akan menjadi amalan disisi Allah SWT hendaknya. AMIN YRA,” harap perempuan energik yang sedang  menempuh pendidikan (S2) hukum tersebut.

Sementara Ketua Umum IWMR Provinsi Riau Hj. Sumiati Rustam, S.Psi pada kesempatan itu berharap IWMR Kota Pekanbaru yang pengurusnya baru dilantik ini dapat memberikan kontribusi untuk pembangunan daerah.

” Supaya kiranya perempuan minang yang di kota Pekanbaru dapat memberikan kontribusi untuk pembangunan daerah khususnya kota Pekanbaru,” harap Hj. Emi Rustam.

Kepada media ini, Emi Rustam mengatakan hingga saat ini di provinsi Riau sudah terbentuk dan terlaksana IWMR hingga ke 23 kepengurusan dari kabupaten/kota hingga kecataman dan Kelurahan/Desa.

“Seperti misalnya hari ini, Minggu (17/7/2022) kami menghadiri pelantikan kepengurusan IKMR Kabupaten Bengkalis dan IMKR Kecamatan Mandau di Minas dan sekalian tentunya memberikan mandat kepada Ketua IWMR Kabupaten Bengkalis dan IWMR Kecamatan Mandau dan melantik pengurusnya,” beber Emi didampingi Ketua IWMR Kota Pekanbaru, Sri Nofrita.

Emi Rustam berharap banyak IWMR Kota/kabupaten hingga kecamatan dapat langsung bekerja  untuk memajukan organisasi dan  memberikan kontribusi untuk pembangunan daerah.

“Begitu juga halnya dengan IWMR Kota Pekanbaru yang kepengurusannya baru dilantik. Pada periode sebelumnya memang sedikit vakum ditambah dengan pandemi. Kita berharap dibawah kepemimpinan Ibu Sri Nofrita, IWMR Kota Pekanbaru dapat memberikan kontribusi untuk kemajuan organisasi kita ini,” kata Emi.

Disamping itu, dengan dilantiknya Pengurus IWMR Kota Pekanbaru, akan semakin lengkap dan solid kepengurusan IWMR hingga ke kecamatan ataupun  Ranting.

” Harapan saya tentunya IWMR Kota Pekanbaru segera membentuk kepengurusan IWMR di 13 kecamatan yang ada di kota Pekanbaru ini, dan menjalankan program tentunya sesuai dengan AD/ART yang ada,” pinta Emi.

Ditempat yang sama, Ketua Umum IKMR Provinsi Riau periode 2022-2027, Basrizal Koto sebagai pembina dan pelindung IWMR mengucapkan selamat kepada pengurus IWMR Kota Pekanbaru yang terpilih dan telah dilantik.

 ” Tentunya saya berharap agar IWKR kota Pekanbaru dapat bersinergi lebih baik dengan IWMR Provinsi Riau untuk bersama-sama  bangkit, jadikan wadah ini sebagai pemersatu,” kata Basrizal Basko.

Sama diketahui, Basrizal Koto sudah 20 tahun lebih memimpin IKMR, sekarang sudah memasuki ke periode kelima, 25 tahun.

Pengusaha sukses asal Pariaman itu, kembali dipercaya pada pelaksanaan Musyawarah Besar (Mubes) V IKMR Riau, 13 November 2021 lalu untuk  menakhodai organisasi warga Riau asal Sumatera Barat untuk 5 tahun ke depan.

Informasi yang dihimpun media ini, sedikitnya ada 3 acara besar yang dirangkai dalam sehari di Ballroom Hotel Grand Central, Pekanbaru, Sabtu (16/7/2022).

Pertama pelantikan dan pengukuhan Kepengurusan IKMR Provinsi Riau periode 2022-2027 pada pagi hari.

Kemudian pada siang hingga sorenya, dilanjutkan dengan pelantikan pengurus IKMR Kota Pekanbaru dan IWMR Kota Pekanbaru periode yang sama, 2022-2027. (hel)

SUSUNAN KEPENGURUSAN
IKATAN WANITA MINANG RIAU (IWMR)
KOTA PEKANBARU PERIODE 2022-2027

PENGURUS HARIAN (INTI)
Ketua : Srinofrita, S.H.

Sekretaris: Hj.Desi Susanti, S.Sos

Bendahara: Ermita

Sumber: IWMR Kota Pekanbaru

Exit mobile version
https://idnpro.co/