Batam  

Warga Seraya Ingin Keadilan Soal Warganya yang di Tahan Polisi

IDNPRO.CO, Batam – Warga Kelurahan Kampung Seraya, Kecamatan Lubuk Baja, berbondong-bondong mendatangi Kantor Pengadilan Negeri (PN) Batam pada Selasa, 20 Agustus 2024 kemarin.

Kehadiran mereka merupakan bentuk dukungan kepada dua warga yang sedang menjalani proses persidangan terkait kasus yang muncul setelah penggusuran di Kelurahan Kampung Seraya.

Salah satu dari dua warga yang ditahan adalah Ahmad Affan, putra dari Ketua RW 05 Kampung Seraya, Zakaria Kesi, yang juga hadir bersama warga lainnya.

Zakaria Kesi, saat ditemui di PN Batam, mempertanyakan dasar hukum penahanan putranya, yang menurutnya tidak melakukan tindakan kriminal.

Ia menyebut bahwa penahanan Ahmad Affan didasarkan pada sebuah video, namun ia meminta pihak berwenang untuk menunjukkan video tersebut dan menjelaskan apa yang sebenarnya dilakukan oleh putranya.

“Masalah ini bermula ketika beberapa oknum yang mengaku dari PT Golden Telesop datang pada 6 November 2023 untuk melakukan pengukuran lahan di depan rumahnya,” kata Zakaria.

Ia menyatakan bahwa tuduhan terhadap anaknya, yang disebut membawa kayu, tidak disertai dengan aksi pengeroyokan atau pemukulan.

Zakaria juga mengungkapkan bahwa ia telah mencoba mencari keadilan dengan mengirimkan surat pengaduan ke Propam Polda Kepri, namun suratnya ditolak.

“Jujur kami bingung jadinya, kemana lagi harus mengadu,” ungkapnya.

Menurutnya, apa yang menimpa putranya tidak adil, apalagi tidak ada benturan fisik yang terjadi saat kejadian tersebut.

Zakaria menambahkan bahwa saat itu ada beberapa orang yang membawa senjata tajam, namun tidak ditahan, sedangkan putranya yang hanya membawa kayu justru ditangkap.

Ia berharap agar putranya dapat dibebaskan, karena menurutnya penahanan tersebut tidak wajar dan hukum seharusnya tidak hanya tajam ke bawah.

“Kami bergarap keadilan dapat ditegakan dengan benar dan tidak berat sebelah,” pungkasnya.

Sebelumnya Badan Pengusahaan (BP) Batam memfasilitasi mediasi penyelesaian lahan antara masyarakat Kampung Seraya Atas dengan PT Golden Teleshop dan PT Mega Jaya Perkasa.

Mediasi tersebut, dipimpin oleh Kasi Penangan Permasalahan Pertanahan BP Batam, Desniko Garfiosa.

Kabag Humas BP Batam, Sazani mengatakan, mediasi ini bermula dari puluhan warga Kampung Seraya Atas mendatangi BP Batam, untuk mempertanyakan legalitas yang dimiliki oleh PT Golden Teleshop dan PT Mega Jaya Perkasa untuk mengelola lahan Kampung Seraya Atas.

“Saat dilakukan pertemuan, pihak perusahaan telah memperlihatkan seluruh dokumen yang sah untuk mengelola lahan disana. Namun dari warga tidak ada membawa dokumen apapun saat pertemuan, dan tetap tidak ingin pindah,” ujarnya.

Sazani melanjutkan, dari penuturan perwakilan perusahaan, bahwa pihak perusahaan telah membuka ruang komunikasi guna menyelesaikan permasalahan dengan melakukan sosialisasi dan mediasi yang di bantu oleh perangkat daerah (Camat, Lurah hingga ke RT dan RW) sejak tahun 2014 lalu.

Dari mediasi tersebut, sejumlah warga Kampung Seraya Atas telah menerima sagu hati dan tanah kaveling di Sambau yang diberikan oleh pihak perusahaan.

“Sementara sebagian lagi masih belum setuju dan kembali dilakukan mediasi hari ini. Pihak perusahaan sampai dengan saat ini juga masih terus melakukan mediasi, namun upaya mediasi selalu ditolak oleh warga,” katanya.

Pertemuan yang dilaksanakan selama satu jam belum membuahkan hasil. Warga tetap bersikukuh untuk mempertahankan lahan yang telah mereka tempati dan akan menyelesaikan permasalahan ini melalui jalur hukum lain, yakni dengan melakukan gugatan di pengadilan.

Ia berharap, masyarakat dan seluruh pihak terkait untuk terus menjaga kondusifitas Kota Batam demi tercapainya Batam sebagai kota baru dan modern.

“BP Batam selalu membuka ruang dialog untuk mencari solusi yang terbaik. Mari kita jaga bersama situasi kondusif di Kota Batam. Warga rencananya akan membawa persoalan ini ke pengadilan, mari sama-sama kita hormati proses hukum yang akan berjalan,” imbuhnya.(yok)

Penulis: YokEditor: Chandra
Exit mobile version
https://idnpro.co/