4.557 Warga Positif Corona, Bukti Nyata Aktivitas Sosial Belum Dibatasi

Achmad Yurianto Jubir Covid-19.

IDNPRO.CO, Jakarta – Angka kasus positif Covid-19 di Indonesia terus melonjak tajam. Merujuk pada data hari Senin (13/4/2020), terdapat temuan 316 kasus baru sehingga ada 4.557 orang dinyatakan positif Covid-19.

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto mengatakan, penyebaran Covid-19 di Tanah Air masih saja terjadi. Terlebih, dia menyebut jika hal ini menjadi bukti nyata kalau pembatasan sosial belum berjalan maksimal.

“Kami sudah menyaksikan penyebaran virus Covid-19 sejak beberapa minggu terakhir ini demikian cepat, demikian banyak. Ini adalah gambaran nyata bahwa memang aktivitas sosial kita belum kita batasi dengan baik,” kata Yurianto dalam keterangan di Gedung BNPB, Senin sore.

Dari temuan itu, Yurianto meminta agar masyarakat untuk meningkatkan kesadaran dalam situasi seperti ini. Misalnya, meminimalisir berkegiatan di ruang publik.

“Oleh karena itu, mari bersama-sama kita pahami, kita harus sadar bahwa di antara keluarga masyarakat ada kelompok yang rentan, rentan terinfeksi, rentan terpapar oleh virus, yaitu mereka mereka yang masih memiliki aktivitas sosial yang sangat aktif, masih berada di luar rumah untuk hal-hal yang kadang tidak penting,” sambungnya.

Selain itu, angka kasus kematian akibat virus mematikan asal Wuhan, China tersebut juga bertambah. Tercatat ada 26 kasus kematian sehingga total pasien yang meninggal berjumlah 399 orang.

Selain itu, jumlah pasien yang dinyatakan sembuh dan negatif dari Covid-19 juga bertambah. Hingga hari ini, ada 21 pasien lagi yang dinyatakan sembuh sehingga totalnya menjadi 380 pasien.(*)

Sumber: Suara.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

https://idnpro.co/