IDNPRO.CO, Batam – Guna mendukung imbauan Wali Kota Batam Muhammad Rudi, yang mewajibkan warga mengenakan masker saat beraktivitas di luar rumah, Perkumpulan Keluarga Tionghoa Meranti (PKTM) Batam secara proaktif menyebarkan sejumlah spanduk berisi imbauan tersebut di sejumlah lokasi strategis di Kota Batam.
Sejumlah relawan PKTM berswadaya memasangkan spanduk di tempat yang telah ditentukan, seperti di Perumahan Duta Mas Batam Center, Pasar Penuin Lubuk Baja, sejumlah kelenteng dan permukiman padat lainnya di kota Batam.
“Bersatu melawan Covid-19, mulai hari ini, keluar rumah wajib pakai masker!” begitu tulisannya.
Ketua PKTM Batam Kasman menyampaikan pihaknya berharap masyarakat kota Batam bisa mematuhi imbauan pemerintah, untuk melakukan physical distancing dan menggenakan masker.
“Demi lindungi diri sendiri, juga lindungi keluarga, anak, orang tua, kerabat kita, dan teman kita,” kata Kasman, di Batam, Jumat (10/4/2020).
Kasman mengatakan dalam kegiatan sosialisasi ini merupakan bantuan sejumlah relawan PKTM, sebanyak 20 spanduk dapat terpasang dengan lancar.
“Total kita pasang 20 titik di Kota Batam,” pungkasnya. (rif).